Pengertian Pembelajaran Tematik : Manfaat dan Cirinya

Pembelajaran tematik merupakan salah satu metode belajar yang terintegrasi dengan menghadirkan topic-topik agar dapat dikaitkan dengan beberpa mata pelajaran sehingga para siswa mampu mendapatakan pengalaman yang membekas dan terkesan. Topik adalah suatu ide yang mendasar atau dasar dari pemikiran yang nantinya menjadi dasar untuk diperbincangkan atau didiskusikan.

Manfaat dari pembelajaran tematik

  • dengan menggunakan pembelajaran tematik dimana ada beberapa mata pelajaran yang diintegrasikan ini akan memberi efesiensi dan efektivitas waktu dalam pembelajaran .
  • Para siswa akan dengan mudah mengetahui hubungan antar materi pembelajaran karna pembelajaran ini akan memiliki peran sebagai alat atau fasilitas bukan menjadi hasil akhir
  • metode belajar dengan tematik ini akan memberikan pemahaman bagaiman proses dan pastinya materinya tidak berbelit-belit dan pecah.
  • Terdapat integrasi diantara pelajaran satu dengan pelajaran lainnya agar lebih selaras dan pastinya ini didasari dengan pemikiran yang baik.

Ciri-ciri pembelajaran tematik

Pembelajaran tematik memiliki ciri dan karakter yang khas loh, yaitu fokusnya ke siswa, dapat memberi experience langsung pada siswa, tidak ada pembatas mata pelajaran, adanya ide-ide dari mata pelajaran, pembelajarannya fleksible, hasil pembelajarannya dari keperluan dan ketertarikan siswa, konsep pembelajarannya pun menyenangkan karna bisa bermain sambil belajar.

Implementasi pembelajaran tematik

implementasi pembelajaran tematik pertama adalah implementasi untuk guru, pastikan guru-guru yang kreatif dan inovatif yaa dalam membuat konsep proses pembelajaran bagi siswa, memiliki kemampuan di berbagai pelajaran agar bisa membuat pembelajaran ini semakin menarik dan juga menyenangkan.

implementasi pembelajaran tematik kedua adalah implementasi untuk siswa, para siswa siap mengikuti aktivias pembelajaran, pembelajaran yang realisasi dan evaluasinya memerlukan pekerjaan secara mandiri. Para siswa harus siap untuk mengikuti aktivitas pembelajaran yang variatif dan pastinya dengan akti dalam melakukan diskusi kelompok untuk memecahkan suatu masalah, melakukan simple riset dan pembelajaran lainnya.

implementasi pembelajaran tematik ketiga adalah implementasi pada fasilitas sarana prasarana belajar. evaluasi dari pembelajaran tematik ini membutuhkan banyak fasilitas sarana prasarana dalam proses pembelajarannya. Dapat memanfaatkan berbagai macam cara pembelajaran, memaksimalkan sarana dengan pembelajaran yang variatif, pembelajaran tematik ini pun dapat dibantu dengan menggunakan panduan buku atau juga bahan ajar lainnya.

Implementasi untuk penataan ruang, penataan ruag haruslah diatur sedemikian rupa dan diseragamkan dengan tema yang sedang digunakan dalam pembelajaran. Para siswa ga harus duduk terus di bangku loh tapi pembelajaran ini bisa dilakukan diluar kelas, dinding dalam kelas pun bisa untuk memajang kreasi para siswa atau bisa juga dipakai untuk bahan ajar, semua fasilitas diusahakan untuk selalu digunakan dan dirawat agar para siswa bisa menggunakannya kembali dengan mudah.

Untuk implementasi sistem kunci jawaban tematik ini bisa digunakan berbagai cara yaitu, tanya jawab, eksperimen, demo, berakting, percakapan dan hal lainya.

Sekian artikel tentang pembelajaran tematik semoga dapat memberi manfaat bagi kita semua. Cukup sekian sharing kali ini, terima kasih.

Pengertian Pembelajaran Tematik : Manfaat dan Cirinya | Cipoh | 4.5